Tuesday, April 15, 2008

Kartu Kendaraan Permata Depok Regency

Salah satu hal yang sempat dibahas dan diusulkan dalam pertemuan perwakilan warga Permata Depok Regency (PDR) dengan developer PT Citrakarsa Hansaprima beberapa waktu lalu adalah penerapan sistem kartu akses untuk penghuni/warga PDR. Berikut ini adalah wujud kartu tersebut:

Jadi, kartu ini sedianya diisi oleh pemilik kendaraan penghuni PDR. Jika akan keluar maka kartu tersebut ditunjukkan atau diserahkan ke pos keamanan. Jika akan masuk lagi ke lingkungan cluster akan dikembalikan dan disimpan oleh pemilik kendaraan.

Hal tersebut didasari pemikiran bahwa kartu tersebut dapat mencegah kendaraan dikendarai bukan oleh pemilik (baca: pencuri) karena kartu tersebut sedianya bisa disimpan oleh penghuni, bukan melekat di mobil. Jika menggunakan stiker, misalnya, maka bisa saja mobil atau motor dikendarai oleh siapa saja dan sulit membuktikan bahwa kendaraan tersebut memang dipinjam atau dicuri. Salut untuk Pak Basya (atau lebih dikenal dengan panggilan Pak Abas), ketua paguyuban PDR yang mencetuskan ide ini.

Kapan yah realisasinya? Mudah-mudahan segera...

2 comments:

Iwan Epianto said...

Thanks infonya Mas, Saya baru tahu. Bagus itu, saya tinggal di Ruby.
Salam Sukses Mas.

embun said...

Halo Bung Iwan,
Kartu tersebut yang dulu sempat diusulkan oleh Pak Abas (Basya) ketika menuntut developer. Sayangnya belum bisa direalisasikan, tapi mengantisipasi rencana serah terima keamanan+kebersihan dari developer ke warga ada baiknya rencana ini kita munculkan kembali dan direalisasikan dengan penyempurnaan jika perlu.

Salam